Translate

Senin, 14 Desember 2015

BIOM,Pot Canggih Untuk Merawat Tanaman



Bagi Anda yang tidak banyak memiliki waktu luang untuk bercocok tanam,memiliki rumah yang tidak terlalu luas/besar dan sinar matahari yang cukup.Kini ada inovasi canggih dan Inilah solusi yang tepat untuk anda,Biom adalah pot pintar yang dapat ditumbuhi tanaman,memiliki beberapa sensor untuk membantu pemiliknya memeriksa kondisis tanaman
merawat tanaman yang di tanam melalui smartphone agar tumbuh dengan sehat.Biom bisa terhubung ke internet melalui Wi-Fi dan akan mengirimkan pemberitahuan/informasi pada aplikasi yang telah di unduh di smartphone anda.Smartphone akan terhubung dengan pot Biom mengunakkan koneksi Bluetooth.
Biom memiliki design futuristik yang dirancang untuk dapat melekat pada pagar atau balkon dengan cekungan khusus.Dapat di simpan/di letakkan di permukaan datarseperti di atas meja.



Dalam pot canggih ini terdapat 4 sensor utama yaitu:
Kelembaban,suhu,kesuburan dan cahaya matahari.

Biom ini di lengkapi sebuah lampu dengan 4 warna :
Lampu hijau -> perlu menambahkan pupuk(tanaman butuh kesuburan)
Lampu merah -> menandakan suhu/temperatur(tanaman berada suhu yang sangat dingin/panas  
membutuhkan suhu yang sesuai)
Lampu kuning -> menandakan tanaman membutuhkan sinar matahari
Lampu biru -> anda harus menambahkan air(tanaman butuh kelembaban)
Anda bisa mengakses informasi yang sama pada smartphone dengan lebih detil.Anda bisa mengatur Biom untuk merawat tanaman tertentu.


Untuk saat ini Still Human sedang mengadakan penggalangan dana melalui situs Kickstarter untuk produksi massal dengan dana target 50.000 Euro.Rencananya pada bulan Maret 2016,pot Biom ini sudah tersedia di pasaran.
Bila pembaca tidak sabar menunggu Biom hingga tersedia di pasaran ,maka anda dapat menyumbangkan dananya minimal 30Euro di Kickstarter untuk mendapatkan Biom edisi awal.















Sumber :gopego,teknojurnal

Tidak ada komentar: