Translate

Rabu, 11 November 2015

Parrot Zik 3 Canggih nan Cantik

Parrot Zik 3 Headphone wireless ini tak hanya keren dan nyaman dipakai, tapi menawarkan kontrol sentuh kapasitif yang begitu unik.
Parrot Zik 3 membawa revisi desain. Walaupun bentuknya tidak banyak berubah dari Zik 2.0, headband Zik 3.  Zik 3 juga lebih trendi dengan pilihan 3 tekstur permukaan, Salah satunya adalah bermotif kulit buaya.
Zik 3 pun masih mempertahankan segala kebaikan pendahulunya, seperti panel kapasitif pada earpad sebelah kanan, pengguna bisa mengatur jalannya musik ataupun volume dengan cara mengusapkan jarinya. Zik 3 juga tetap dilengkapi accelerometer sehingga musik akan di-pause secara otomatis saat Anda melepaskannya dari kepala anda,dan jika anda ingin mendengarkan musik,maka anda pasangkan kembali ke kepala anda dan musik akan berlanjut seketika.
Konektivitasnya menggunakkan Bluetooth, Parrot kini telah menambahkan chip NFC. Di saat yang sama, Zik 3 juga telah mendukung teknologi Qi wireless charging, menjadikannya benar-benar nirkabel di segala aspek. Bisa bertahan hingga 18 jam nonstop dan bisa dilepas-pasang.
Zik 3 bisa memutar musik via USB, sehingga Anda tetap bisa menikmati musik headphone sambil di-charge. Parrot turut menyempurnakan teknologi noise cancelling-nya, Zik 3 kini bisa beradaptasi dengan suara di sekitar secara otomatis.
Parrot menghadirkan kompatibilitas smartwatch ke headphone. Pengguna kini bisa mengontrol Zik 3 dari smartwatch masing-masing, baik Android Wear maupun Apple Watch.
Parrot berencana memasarkan Zik 3 mendekati akhir tahun 2015.Soal harganya kira-kira berkisar 5,6 juta rupiah.



Source : dailysocialfiles & techno update

Tidak ada komentar: